wartabepe online

Media Informasi Jurusan Budidaya Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya Malang versi Web Blog (WartaBePe Online)
Penanggung Jawab : Kajur JBP - Redaksi : Arifin Noor S, Mining W, C. Yudha P, Adi Y, Heri S, Wigati, A. Rochim -
Desain Grafis : C. Yudha P

Kamis, 06 November 2008

Ujian Kompetensi Teknik Analisis Dasar Gravimetri dan Volumetri

Sepuluh orang staf analis dan laboran di lingkungan Universitas Brawijaya (UB) terseleksi untuk mengikuti ujian kompetensi analisis dasar gravimetri dan volumetri. Ujian kompetensi tersebut diselenggarakan oleh Lembaga Sertifikasi Profesi Tenaga Laboratorium Penguji Indonesia (LSP-Telapi), selama dua hari (6/11-7/11), di BBLK Jalan Karangmenjangan 18, Surabaya.
Kesepuluh orang staf UB ini produk pelatihan yang diadakan Laboratorium Sentral Ilmu Hayati (LSIH) UB awal bulan Februari silam. Secara rinci, dari FP 2 orang, Fapet 1 orang, FPIK 2 orang, FK 1 orang, FMIPA 3 orang, dan LSIH-UB 1 orang.
Peserta ujian terbagi dalam 2 kelompok. Kelompok pertama terdiri dari Teguh Tri Wahyudi SP, Adi Yuwono, Bandi Hisbullah Huda, Reni Astuti AMd, dan Rozika Hawa Ekayanti AMd, akan menjalani ujian hari Kamis (6/11). Sedangkan kelompok kedua terdiri dari Slamet Riyanto AMd, Setyawati SSi, Sahri, Maryono, dan Ika Yunita K SSi, akan mengikuti ujian Jumat (7/11).

Pelatihan
Saat ini LSIH-UB juga sedang mempersiapkan diri untuk sertifikasi tenaga laboran berikutnya dengan mengadakan Pelatihan Teknik Analisis Dasar (Gravimetri dan Volumetri) Berbasis Kompetensi, pada 17-20 November 2008. Dalam hal ini LSIH-UB bekerja sama dengan RC-Chem Learning Centre LIPI Bandung.
Pelatihan digelar di LSIH-UB dengan 24 orang peserta. Dari lingkungan UB sebanyak 21 orang, dan instansi lain 3 orang. Ke-24 peserta itu masing-masing 5 orang dari FP-UB, yaitu Rina Megawati dan Titik Nurhidayati (Budidaya Pertanian), Wahyu Indrayanto (Ilmu Tanah), Catur Prabowo Widodo AMd dan Tomo Agus S AMd (Hama dan Penyakit Tumbuhan), 5 orang dari FMIPA-UB, yakni Bambang Arianto SSi dan Nur Yusrina (Kimia), Nanik Dwi Rahayu SSi, Yusuf Rifa’i dan Sugiono (Biologi), 3 orang FTP-UB yaitu Luluk Mamluhah SSi, Sutrisno ST, dan Yuli Erna Widyasari AMd, 2 orang dari LSIH-UB, 2 orang dari Fapet-UB, 4 orang dari FK-UB, 2 orang dari Unit Laboratorium Terpadu Politeknik Negeri Jember, dan 1 orang Fakultas Teknologi Hasil Pertanian Universitas Muhammadiyah Malang.
Titik Nurhidayati dan Rina Megawati akan mengikuti Training Teknik Analisis Dasar (Grvimetri dan Volumentri) berbasis kompetensi oleh Lembaga Sertifikasi Profesi Tenaga Laboratorium Penguji Indonesia Rchen LIPI Bandung pada tanggal 17-20 November 2008 (Prasertya-Online)

Tidak ada komentar: