1. Kompetensi Utama
Program Studi Agronomi :
· Mempunyai kemampuan menganalisis dan memanfaatkan iklim bagi pengembangan dan budidaya tanaman.
· Mempunyai kemampuan merencanakan, melaksanakan, dan mengelola budidaya tanaman perkebunan baik dalam bentuk perkebunan swasta maupun bentuk perkebunan rakyat untuk kebutuhan industri melalui cara budidaya yang ramah lingkungan.
· Mempunyai kemampuan merencanakan, melaksanakan, dan mengelola budidaya tanaman pangan di lahan sawah, lahan kering maupun di kawasan hutan produksi (sistem Agroforestri) untuk kebutuhan industri dan ketahanan pangan melalui cara budidaya yang ramah lingkungan.
Program Studi Hortikultura :
· Mampu mengembangkan dan menerapkan ilmu dan teknologi budidaya (dalam lingkup pra dan proses produksi) tanaman hortikultura yang sejalan dengan prinsip-prinsip pertanian berkelanjutan
Program Studi Pemuliaan Tanaman
· Mampu menerapkan ilmu, pengetahuan, dan teknologi pemuliaan tanaman dalam rangka perakitan varietas tanaman unggul baru melalui manipulasi genetik tanaman sehingga mempunyai potensi hasil tinggi dengan kualitas tinggi, tahan atau toleran terhadap cekaman biotik dan abiotik, beradaptasi baik pada suatu lingkungan yang luas atau spesifik
· Mampu mengelola industri perbenihan/pembibitan sebagai penyedia bahan tanaman unggul dan bermutu.
· Mampu menganalisis dan memecahkan masalah dalam produksi tanaman dalam hubungannya dengan potensi genetik tanaman.
· Mampu melakukan percobaan pemuliaan tanaman dan menginterpretasikan data dan hasil penelitian.
2. Kompetensi Pendukung
· Menguasai konsep dasar ilmu pertanian tentang pengelolaan lahan, teknik budidaya tanaman, teknik perlindungan tanaman, penanganan dan pegelolaan hasil pertanian, teknik pemuliaan tanaman, dan fisiologi tumbuhan
· Mampu mengunakan prinsip-prinsip ilmiah dalam merumuskan, menganalisis, dan mencari pemecahan terhadap permasalahan nyata, khususnya teknologi budidaya tanaman yang muncul di tengah masyarakat
· Mampu menulis laporan, melakukan presentasi, memanfaatkan teknologi komputer dan teknologi informasi serta berkomunikasi.
· Mampu bersosialisasi dalam kehidupan bermasyarakat
3. Kompetensi Khas atau Lainnya
· Mampu menerapkan teknik budidaya tanaman pangan, tanaman perkebunan, dan tanaman industri serta melakukan perbanyakan tanaman secara vegetatif
· Mampu menerapkan teknik budidaya tanaman buah, sayuran, obat dan aromatik, serta melakukan perbanyakan tanaman secara vegetatif
· Mampu menerapkan ilmu genetika, pemuliaan tanaman, dan teknik analisis rancangan pemuliaan tanaman, serta mampu memproduksi dan melakukan sertifikasi benih
4. Pengetahuan dan Pemahaman
· Memahami ilmu pertanian dan pengelolaan sistem produksi yang berkelanjutan dalam konteks sosial, ekonomi, dan lingkungan yang dibutuhkan oleh masyarakat
· Memahami prinsip sains dan teknologi yang melandasi pengelolaan usaha pertanian (farm) dan industri pertanian (agriculture) serta aspek budaya di pedesaan
· Memahami disiplin ilmu yang berhubungan dengan pertanian, pangan, konservasi, dan pelestarian lingkungan
· Memiliki pemahaman dasar tentang mata ajaran spesifik dan mengerti serta memiliki kesadaran bahwa semua teori dan pengetahuan ada batasnya
· Mengerti sifat keterbatasan informasi dan dapat menyadari bahwa ada teori alternatif yang bersaing dengan teori yang telah mapan dalam bidang ilmu yang dipelajari
· Menghadapi persoalan dengan cara mengumpulkan, menganalisis, dan mengevaluasi informasi kualitatif dan kuantitatif yang sesuai dan memakainya secara kreatif dan imajinatif, untuk kemudian menyelesaikan persoalan tersebut, melaksanakan inovasi dan membuat keputusan
· Merancang dan melaksanakan penelitian dan pengembangan ilmu, menilai hasilnya dan membuat kesimpulan yang sahih
· Trampil dalam mengevaluasi dan menginterpretasi secara seimbang informasi baru yang diperoleh dari sumber lain yang berasal dari berbagai bidang studi dan/atau yang disediakan oleh orang lain dalam ruang lingkup studi
· Menyadari isu sosial, legal, moral, dan etis yang relevan
5. Ketrampilan dan Keahlian
a. Mengenali dan dapat menggunakan teori, konsep, dan prinsip yang sesuai dari berbagai disiplin ilmu
b. Merencanakan, melaksanakan, melaporkan pengamatan / penyelidikan / penelitian termasuk menggunakan data sekunder
c. Menghargai permasalahan tentang seleksi sampel, akurasi, presisi, ketidaktetapan selama koleksi dan analisis data di laboratorium dan lapangan
d. Menggunakan internet dengan kritis sebagai media komunikasi dan sumber informasi
Kompetensi lulusan Jurusan Budidaya Pertanian adalah menjadi sarjana budidaya pertanian yang berkemampuan akademik tinggi dalam rekayasa dan pengelolaan tanaman yang berwawasan lingkungan dan berorientasi global :
· mempunyai rasa ingin tahu, peka atas perubahan dan masalah alamiah global / regional / lokal serta berusaha untuk menyelesaikannya baik secara individual maupun kelompok
· menghargai keaslian ide, konsep, dan penemuan lainnya
· menghargai upaya interdisiplin dalam mengeksplorasi, memanfaatkan, dan melestarikan sumberdaya alam
· memiliki softskill yang cukup guna menjadi bekal dalam bekerja dan berkehidupan di masyarakat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar